STUDI
KELAYAKAN BISNIS
PROYEK
PENGEMBANGAN TOKO HALO
A. Pendahuluan
a.
Latar Belakang
Perkembangan dan potensi pasar akan kebutuhan sembako, Fashion dan
Restoran sudah menjadi trend tersendiri. Persaingan dan kompetisi untuk memanjakan
konsumen toko dengan
konsep layanan
swalayan, dipadu dengan layanan restoran nyaman menjadi daya tarik tersendiri pada umumnya di Indonesia apalagi untuk
daerah Jepara Nantinya. Maka gagasan untuk
melakukan pengembangan Toko dari konsep
layanan konvensional menjadi Toko yang melayani konsumen dengan konsep modern dan di
integrasikan dengan keberadaan Restoran yang nyaman adalah sebuah keniscayaan untuk
bertahan dan menghasilkan keuntungan yang lebih baik.
b.
Manfaat dan tujuan
Dengan adanya pengembangan usaha ini, konsumen akan semakin nyaman dan
terlayani dengan maksimal dan bagi pemilik sendiri dapat melakukan
terobosan-terobosan pemsaran yang lebih jitu dan mengena pada konsumen,
sehingga keuntungan yang dinginkan akan selalu terjaga dan tercipta.
B. Aspek pasar dan Strategi pemasaran
a.
Peluang Pasar
-
Terdapat Beberapa Gedung Perkantoran yang bisa jadi
target Pasar Toko, Foto copy dan Restoran.
-
Terdapat beberapa Sekolah yang muridnya sangat banyak
dan berpotensi untuk mengakses Toko untuk pembelian keperluan sekolah dan Harian.
-
Terdapat beberapa perumahan dan gedung perkantoran pemerintah
yang haya berjarak 200 sd 1000 meter dari lokasi Toko.
-
Terdapat Gedung Samsat yang selalu di kunjungi oleh
masyarakat dalam hal pengurusan keperluan Mobil dan Motor yang jumlahnya bisa
berkisar antara 200-400 orang/hari.
-
Anggota Kepolisian yang berjumlah 700 orang adalah salah
sati pangsa pasar tetap yang bisa jadi “pusat layanan” toko berbasis anggota.
b.
Perkembangan Pasar
Potensi berkembangnya toko ini sangat besar, karena banyak potensi Produk dan layanan
yang bisa di kerjasamakan
dengan konsumen yang berbasis perkantoran, baik swasta maupun pemerintah.
c. Strategi
Pemasaran
1. Sistem Member
Card
Member card diberikan untuk anggota dan pelanggan umum
Manfaat Member card
-
Diskon Khusus
-
Hadiah langsung
-
Informasi produk baru
-
Informasi layanan terbaru
-
Jaringan dan Merchant
-
Undian berhadiah (4 kali dalam setahun)
Motor dan Rumah
2. Delivery Service
3. On-line
Marketing
4. Membentuk
Jejaring Usaha
C. Aspek Teknis
a.
Rencana Lokasi usaha
Depan Gedung Samsat Jepara.
b.
Daerah Pemasaran
Berlokasi di jalan utama yang sangat padat lalu lintasnya dan
sangat dekat dengan area perkantoran, sekolah dan juga sangat dekat dengan hunian perumahan dan
siswa-siswa sekolah yang bisa jadi potensi pasar yang menggiurkan.
D. Aspek Manajemen
a.
Aktivitas Pra-operasi
Persiapan Operasi
|
Proses
|
Tempat Usaha
-
Tanah
-
Bangunan
|
Sudah Tersedia
(Proses Penawaran)
(Proses Penawaran)
|
Komputerisasi
|
Belum
|
Rak Minimarket
|
Sebahagian
|
Rak Fashion
|
Belum
|
Mesin Fotocopy
|
Belum
|
Scanner
|
Belum
|
Cash drawer
|
Belum
|
Printer kasir
|
Belum
|
Meja Kasir
|
Belum
|
Mika harga
|
Belum
|
Memiliki 1 line telp
|
Belum
|
Meja Kursi Restoran
|
Belum
|
Display Makanan restoran
|
Belum
|
Surat ijin Usaha (HO)
|
Sudah dimiliki
|
b.
Aktivitas bisnis dalam
operasi komersial
Nama Usaha : Belum ada nama
Bentuk Badan usaha : Usaha
kecil
Layan Penjualan :
Usaha dagang dan Restoran
Varian usaha : Penjualan produk-produk sembako, Fashion , Jasa
Foto Copy dan Restoran.
c.
SDM
Kebutuhan SDM minimal 26 Orang
-
Minimal Lulusan SMK
-
Menguasai MS office dan email
-
Dapat bekerjasama dalam tim dan tekanan
d.
Deskripsi Kerja
Pemilik/Pemodal
-
Mengontrol kinerja usaha
-
Mengontrol biaya-biaya
-
Mengontrol
SDM
Manajer
-
Bertanggung jawab terhadap
pengembangan Unit usaha
-
Mengontrol kualitas layanan
-
Mengupayakan Pencapaian Target
Penjualan
Administrasi
-
Bertanggungjawab terhadap semua
data dan dokumen
-
Input dan master barang
-
Laporan keuangan dan toko
Kasir
-
Menerima
pembayaran
-
Bertanggungjawab atas setiap transaksi
-
Membersihkan toko, termasuk merapikan tempat kerja
Pramuniaga
-
Bertanggungjawab
atas setiap layanan konsumen
-
Kebersihan toko
-
Kebersihan
barang
-
Penataan barang
e. Jam Kerja
Shift I : 06.00
sd 14.00
Shift II : 14.00
sd 21.00
E. Aspek Finansial dan Ekonomis
a.
Investasi
Aktiva
Pembelian Tanah dan Toko :
1.500.000.000
Renovasi Minimarket
a.
Toilet : 5.000.000
b.
Sekat Gudang : 5.000.000
c.
Sekat Minimarket & restoran : 15.000.000
Renovasi Fashion
a.
Kamar Pas : 3.000.000
b.
Showroom : 5.000.000
Renovasi Restoran
a.
Dapur : 15.000.000
b.
Kamar : 2.000.000
c.
Kamar mandi : 10.000.000
d.
Wastafel : 2.000.000
e.
Pintu : 5.000.000
Pembelian Peralatan
a.
Minimarket : 154.560.000
b.
Fashion : 67.900.000
c.
Restoran : 210.680.000
d.
Fotocopy : 75.000.000
Total Aktiva : 2.075.140.000
Aktiva Lancar
Modal Kerja : 1.016.000.000
Total Aktiva Lancar
Grand total Investasi 3.091.140.000
Depresiasi
Perhitungan depresiasi tidak menyertakan aktiva lancer karena dinilai
berjalan. Perhitungan depresiasi dengan metode garis lurus/flat dengan rumus
Depresiasi : nilai investasi x 25% per tahun
Maka nilai investasi adalah sebagai berikut :
Tahun I : 2.075.140.000 x 5% = 103.775.700
Jadi Untuk
setiap tahun Depresiasi Investasi adalah Rp. 103.775.700 dan nilainya akan di
hitung habis sampai dengan 20 tahun.
b.
Sumber dana
Sumber dana berasal dari
Pemilik modal dan Anggota
Koperasi. Alternatif Penggalian dana bisa ebagai berikut :
1.
Di ajukan kepada
anggota untuk ikut memiliki saham penyertaan dengan gambaran struktur saham
sebagai berikut :
a.
Total nilai
investasi Rp 3.091.140.000
b.
Pembulatan Saham Rp 3.100.000.000
c.
Nilai saham Rp 100.000/lembar
d.
1 lot saham = 10
lembar Rp 1.000.000
e.
Total Saham/Lot Rp
3.100.000.000/1.000.000 = 3.100 lot
Berarti saham
yang di butuhkan 3.100 lot
f.
Jumlah anggota
koperasi 700 orang
g.
Apabila anggota
ingin berpartisipasi memiliki saham maka narasinya sebagai berikut
3.100 lot : 700
= 4.43 lot
setara dengan Rp
1.000.000 x 4.43 = 4.430.000/orang
Semua anggota
mempunyai hak untuk membeli saham untuk proyek ini terlebih dahulu sebelum di
tawarkan kepada pihak luar. Minimal anggota mengambil 1 lot.
Ilustrasinya sebagai
berikut :
700 anggota x 1
lot = 700 lot
700 lot senilai = Rp 1.000.000 x 700 = Rp 700.000.000
Total saham
3.100 lot – 700 lot masih sisa 2.400 lot
Saham 700 lot
setara dengan 22.5% saham dari total 100% saham.
Sisa 2.400 lot yang
akan di lelang kepada anggota atau pihak yang berminat. 2400 lot setara dengan
Rp 2.400.000.000 setara dengan 77.5% dari total nilai saham.
2.
Diajukan kepada
Pihak yang berminat dari nilai slot yang tersisa yakni 2.400 lot atau setara
dengan 2.400.000.
c.
Target pendapatan
Asumsi pendapatan
Minimarket
= RP 6.632.136/hari
Fashion
= Rp 2.673.035/hari
Foto Copy
= Rp 1.702.834/hari
Restoran
= Rp 2.138.428/hari
Profit Margin 33% dari omzet = RP 3.092.187/hari
Laba Kotor
(bulan) 30 x 3.092.187 = RP 92.765.611
(sebelum dikurangi biaya
operasional dan gaji)
d.
Perkiraan Biaya/bulan
Gaji karyawan 2 orang RP 37.800.000
Listrik, air dan telp RP 7.000.000
Transportasi RP 4.000.000
Promosi RP 3.000.000
Lain-lain RP 2.500.000
Total Biaya perbulan RP 54.300.000
Laba /Rugi
Laba Kotor- biaya
RP 92.765.611 – 54.300.000 = 38.465.311/Bulan
F. Prifitability Index
Untuk menghitung
perbandingan nilai sekarang, penerimaan kas bersih di masa yang akan datang dengan nilai sekarang
investasi. Jika PI lebih besar dari I maka investasi menguntungkan. Jika
dibawah I maka investasi masih merugi.
4.761.224.476 (omzet/bulan x 12) + 2.075.140.000 = 6.836.364.476
PI = 6.836.364.476 : 2.075.140.000 = 3.3 (lebih dari I)
Maka ini sangat
menguntungkan sehingga untuk investasi untuk 3 tahun pertama modal telah kembali.
Dalam jangka 4 tahun sudah
bisa
dikatakan kembali modal karena masih memiliki barang dagangan yang dihitung
sebagai harta.
G. Penutup
Demikian Studi kelayakan
ini kami buat, semoga bias dijadikan sebagai bahan pertimbangan bagi
pihak-pihak yang berkepntingan terhadap studi kelayakan usaha ini.
Hormat kami
____________________
Demikianlah Contoh sederhana jika anda membuat studi kelayakan bisnis minimarket , restoran dan atau lainnya. Studi kelayakan sederhana ini dibuat oleh tim Konsultan Minimarket Ritelteam Indonesia, karena banyaknya permintaan kepada kami dalam hal ini. Semoga studi kelayakan ini bermanfaat buat anda , jika ingin mendirikan minimarket. Namun, jika anda butuh pembuatan studi kelayakan yang lebih komplit bisa langsung kontak Ritelteam Indonesia di Jalan Raya Tajem No. 3 Maguwoharjo, Sleman Yogyakarta atau Langusng kontak 0887-4334-06-143 atau 08112646687 (hotline Ritelteam Indonesia).